Sandal Park Techno Solution untuk Tamu

Rabu, 12 Oktober 2022 - 22:28
Bagikan :
Sandal Park Techno Solution untuk Tamu
Setiapa sandal ini dilengkapi dengan dua roda kecil, motor penggerak, dan sensor yang membuatnya dapat melaju pada lantai untuk mencari tempat parkir. [Sumber: nindo.com]

alfikr.id, Probolinggo- Sebuah Hotel di Jepang melayani tamu dengan luar biasa. Petugas hotel menggunakan teknologi sistem otomatis penggerak pada beberapa peralatan hotel, misalnya sandal siap parkir sendiri, bantal meja dan lainnya. Namun, hal yang membedakan terdapat pada inovasi yang ditawarkan.

ProPILOT Park Ryokan merupakan salah satu hotel yang telah menggunakan teknologi sistem otomatis dalam pelayanan tamu. Hotel ini telah menggabungkan keramahan tradisional Jepang dengan teknologi mengemudi otonom.

Dengan sistem otomatis, sandal bisa parkir sendiri dan masuk ke dalam hotel. Jadi, tamu hanya perlu menekan tombol, sandal akan datang sendiri dan siap dikenakan. Namun, ruangan tersebut sebenarnya dilengkapi dengan teknologi otonom terbaru dari pabrik mobil Jepang.

Pada setiap sandal ini, dilengkapi dengan dua roda kecil, motor penggerak, dan sensor yang membuatnya dapat melaju pada lantai untuk mencari tempat parkir.

Awal teknologi ini diperkenalkan pertama kali pada saat all-neW Nissan LEAF di Jepang pada Oktober 2017. Teknologi ini juga bertujuan untuk membantu tamu hotel dan mengurangi beban kerja staf hotel.

Juru bicara Nissan mengatakan bahwa “Sandal siap parkir ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman akan teknologi parkir otomatis, dan juga dapat diaplikasikan untuk benda-benda lainya,” ujar Nick Maxfield. Dilansir dari traveldailymedia.com.

Penulis
Ibrahim La Haris
Editor
Andre Dimas Fernando

Tags :