Bahaya Erupsi yang Mengintai 3 Kabupaten di Jawa Timur

Rabu, 25 Desember 2024 - 10:06
Bagikan :
Bahaya Erupsi yang Mengintai 3 Kabupaten di Jawa Timur
Erupsi Gunung Raung, Jawa Timur, Selasa (24/12/2024). [LamonganNetwort.com]

alfikr.id, Probolinggo- Abu vulkanik berketingian 2.000 meter dari puncak kawah baru saja dipancarkan Gunung Raung yang terletak di tiga perbatasan kabupaten Banyuwangi, Jember dan Bondowoso, Jawa Timur, Selasa (24/12/2024).

Getaran akibat erupsi tersebut, terekam dalam seismograf dengan amplitude maksimum 32 mm berdurasi sekitar 4 menit 42 detik. Karena itu, masyarakat dan para pengunjung yang berada dalam jangkauan erupsi diimbau agar tak mendekat puncak kawah demi keselamatan.

Burhan Alethea, Petugas Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Raung, mengatakan bahwa, erupsi terjadi pukul 09:30 Waktu Indonesia Barat (WIB). Kepulan abu berwarna kelabu muncul mecapai ketinggian 5.332 mdpl dengan intensitas tebal yang lebih condong kearah timur.

“Kepulan asap mengarah ke timur,” ujar Burhan dikutip dari detikjatim.

Dilansir dari Kompas.id, Danang Hartarto, selaku Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyuwangi mengatakan bahwa, ada empat kecamatan yang sangat berpotensi terdampak erupsi dari Gunung Raung. Kecamatam Kali Baru, Glenmore, Sempu dan Songgon. Karena empat kecamatan tersebut berada di bawah kaki Gunung Raung.

“Kami sudak sosialisasi jalur evakuasi dan sudah membuat skenario kecil, agar, jika terjadi erupsi lagi masyarakat bisa mengamankan diri ke lokasi yang telah disediakan,” ujar Danang Hartarto.

Penulis
Achmad Iqfani
Editor
Saipur Rahman

Tags :