Yayasan Santri Cendekia, Akan Mengadakan MUSKERNAS Pertama
Selasa, 14 Januari 2020 - 15:20YOGYAKARTA, ALFIKR.CO-Yayasan Santri Cendekia (YSC) akan mengadakan Musyawarah Kerja Nasional (MUSKERNAS) pertama, pada tanggal 18 sampai 19 Januari 2020. Bertempat di gedung Youth Center Yogyakarta, Jalan Kebun Agung, Area Sawah, Desa Tlogoadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman.
Adapun rangkaian kegiatan MUSKERNAS pada hari pertama; peseta berkumpul di Masjid Universitas Gajah Mada (UGM), berjalan menuju Youth Center Yogjakarta, cheek in peserta, ishoma, pra-acara, pembukaan oleh Master of Ceremony (MC), gema wahyu ilahi, menyayikan lagu, dan sambutan ketua panitia pelaksana.
Kemudian, dilanjutkan dengan pelantikan pengurus YSC, sambutan ketua umum YSC, muskernasi sesi-1, sholat Asar, muskernas sesi-2, muskernas sesi-3, acara bebas, dan merajut mimpi.
Sementara rangkaian kegiatan dihari kedua yakni; sholat Subuh berjamaah, integrity sport, sarapan bersama, muskerwis sesi-4, caffee break, ishona, launcing YSC, penutupan serta doa, dan check out.
Menurut Muhammad Lutfi, selaku panitia MUSKERNAS dibidang humas, kegiatan muskernas pertama ini, sudah dipersiapkan dari jauh-jauh hari. Demi suksesnya kegiatan muskernas pertama yang diadakan YSC.
“Kegiatan MUSKERNAS telah dipersiapkan dari jauh-jauh hari. Sekarang sudah siap, tinggal menunggu waktu pelaksanaanya nanti,” ungkapnya.
Tujuan diadakan kegiatan MUSKERNAS, kata dia, untuk pelantikan pengurus YSC, musyawarah rapat kerja pengurus YSC, silaturahmi antara Awardee LPDP santri, dan launcing peresmian lahirnya YSC.
Karena berdirinya YSC berangkat dari keingginan Anwardee PK-144 LPDP Afirmasi Santri Tahun 2019, untuk mengembangkan kegiatan santri, dan alumni pesantren se-Indonesia. Dalam sector peningkatan kualitas pendidikan, ekonomi, kesehatan, dan penanaman nilai keagamaan serta pancasila terutama di daerah-daerah tertinggal.
“Muskerenas pertama ini bertujuan, sebagai wadah pengabdian santri kepada negeri. Selain itu, untuk peningkatan sumber daya manusia terutama santri,” imbuhnya ketika dihubugi ALFIKR lewat Whatsaap.
Sedangkan, Anwardee PK-144 LPDP Afirmasi Santri Tahun 2019, merupakan sebuah projek lanjutan dari rangkaian kegiatan pengabdian penerimaan beasiswa santri kepada masyarakar secara luas. Maka berdasarkan hasil musyawarah PK-144 Anwardee di Kulonprogo pada 28 Juli 2019 lalu, disepakati bahwa Yayasan Santri Cendekia (YSC) berdiri, dan ditindak lanjuti dengan mengadakan MUSKERNAS pertama.
Lebih jauh, Muhammad Lutfi berharap, mudah-mudahan, “dengan diadakan MUSKERNAS nanti, bisa menghasilkan kesepakatan, dan komitmen bersama untuk melaksanakan program-program yang telah disepakati dalam musyawarah untuk pengabdian santri kepada negara,” ingginya.
Selain itu, kegiatan yang akan berlangsung selama dua hari tersebut, turut juga mengundang para tokoh-tokoh nasional: seperti, Shababul Araf (PIC PK Lembaga Pengelolah Dana Pendidikan (LPDP) sekaligus Pembina YSC), Muhammad Mahfud MD (Mentri Kordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan), dan Muahammad Nuh (Mantan Mentri Pendidikan nasional).
Ditamba lagi, KH. Abdul Ghaffar Rozien (Ketua RMI Pusat dan Mantan Stafsus Presiden Bidang Pesantren), H. Ahmad Syafii Maarif (Mantan Ketua Pimpinan Pusat Muhammdyah), Yudi Latief (Ketua Pusant Studi Islam dan Kenegaraan Indonesia), dan Ahmad Najib Burhani (Peneliti Bidang Humaniora).