Menikmati Udara Sejuk di Wisata Bermi Eco Park

Selasa, 04 Oktober 2022 - 22:26
Bagikan :
Menikmati Udara Sejuk di Wisata Bermi Eco Park
Foto via Google Maps/Darto Wahyudi

alfikr.id, Probolinggo - Wisata yang mengusung konsep konservasi alam tersebut diberi nama Bermi Eco Park. terletak Dusun Selatan, Desa Bermi, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

Bermi Eco Park merupakan wisata edukasi bagi keluarga, yang mulai beroperasi pada tahun 2020. Meski terbilang baru, wisata tersebut sudah mampu menarik para wisatawan Karena pemandangan alam sekitarnya yang begitu hijau, tak heran jika tempat wisata ini selalu ramai dikunjungi terutama pada akhir pekan atau menjelang musim liburan. 

Untuk menuju wisata tersebut dapat menempuh perjalanan sekitar dua jam menggunakan kendaraan bermotor ataupun mobil dari Alun-alun Kraksaan.

Selama perjalanan menuju Bermi Eco Park para wisatawan akan di manjakan dengan pemandangan alamnya sekitarnya.

Untuk dapat masuk ke wisata tersebut para wisatawan hanya perlu membayar uang parkir sebesar Rp 5.000 sedangkan bagi kendaraan roda empat yang dikenakan tarif Rp. 10.000, selain itu para wisatawan juga dapat menikmati beberapa fasilitas seperti wahana flying fox, sepeda bebek dan beberapa fasilitas lainnya dengan membayar kocek senilai Rp. 20.000. Bermi Eco Park buka setiap hari mulai pukul 07:00 sampai sore pukul 17:00 WIB, dilansir dari wisatahits.blog.

Wisata Bermi Eco Park juga menyediakan beberapa fasilitas seperti mushola, kafe, area berkemah, toilet umum, dan masih banyak lagi fasilitas lainnya yang masih dalam tahap pembangunan.

Penulis
Muhammad Fahmi Zamzamy
Editor
Zulfikar

Tags :