Sebelum Bertanding Santri Wajib Berwudu

Kamis, 01 September 2016 - 18:11
Bagikan :
Sebelum Bertanding Santri Wajib Berwudu
Kick off LSN region Jawa Timur V baru dimulai Kamis (1/9/2016) di Kabupaten Banyuwangi.

BANYUWANGI, ALFIKR.CO - Ada yang berbeda pada seremonial Kick Off Liga Santri Nusantara (LSN) Regional 5 Jawa Timur, yang digelar di lapangan Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari, Banyuwangi, Kamis (1/9/2016).

Ketua Komite LSN Regional 5 Jawa Timur, Ahmad Munif Syafaat, mewajibkan seluruh peserta turnamen mengambil Wudlu' sebelum memulai seremonial yang dilanjutkan dengan pertandingan perdana.

"Semua pemain diwajibkan berwudu sebelum melakukan kick off," ujar Ahmad Munif.

Tidak hanya itu, ketua komite sekaligus tuan rumah digelarya turnamen sepak bola antar pondok pesantren ini, juga mewajibkan setiap peserta melakukan shalat duha. Aturan yang tak diatur dalam federasi sepakbola nasional maupun FIFA pun, diberlakukan dalam turnamen di ujung timur Pulau Jawa ini. Yakni mencium tangan wasit setiap peluit pertanda pelanggaran.

"Lebih santunnya lagi, bila ada pemain yang melakukan pelanggaran, pemain harus mencium tangan wasit," tandasnya.

Munif mengatakan, aturan pemain harus wudhu, shalat duha, dan mencium tangan wasit sebelum kick off maupun saat menerima pluit kartu kuning atau kartu merah, dimaksudkan agar pemain senantiasa ingat untuk bermain dengan santun dan menjaga sportivitas.

LSN Region Jatim V dijadwalkan akan berlangsung hingga 5 September mendatang. Ada 16 pondok pesantren akan bertanding dengan sistem gugur.*

Penulis
Elang Mulia
Editor
Ahmad Efendi

Tags :