Titik Refleksi Kaki dan Manfaatnya bagi Tubuh

Sabtu, 08 Juli 2023 - 22:39
Bagikan :
Titik Refleksi Kaki dan Manfaatnya bagi Tubuh
Foto: Pijat refleksi pada kaki

Alfikr.id, Probolinggo- Refleksologi merupakan treatment yang hanya berfokus pada bagian kaki saja. Namun, menurut teori, refleksologi sendiri ialah ilmu yang mempelajari mengenai pijatan pada bagian tubuh terutama bagian kaki.

Mengutip laman honestdocs, pijat terapi kaki merupakan metode pengobatan tradisional yang sudah dipraktikkan selama ratusan tahun. Metode pengobatan tradisional ini berasal dari kepercayaan China kuno, yakni “qi” berarti energy vital yang dapat menjaga keseimbangan tubuh. Sebab, pijat refleksi kaki dapat membantu menjaga energy mengali ke seluruh tubuh.

Pijat refleksi kaki akan membuat sistem saraf terangsang dan menjadi aktif sehingga akan meningkatkan bahan kimia pada otak, termasuk hormon endorfin. Tak hanya itu, pijat refleksi ini juga dapat membantu meredakan stress dan meningkatkan semangat energy untuk kembali beraktivitas.

Dilansir dari Verywell Health, refleksi kaki diyakini meningkatkan sirkulasi darah serta membantu menjaga dan memperbaiki jaringan dan otot tubuh. Lantran, terdapat anggapan bahwa energi dalam tubuh berhubungan satu sama lainnya melalui medan elektromagnetik.

Berikut empat titik refleksi kaki yang terhubung ke anggota dan organ tubuh tertentu beserta manfaatnya:

1.Sela-sela Jari Kaki

Bagian paling umum dalam refleksi kaki adalah sela-sela jari kaki. Tindakan refleksi kaki yang dilakukan pada bagian ini, dapat membantu kesehatan dibagian dada, paru-paru, hingga punggung belakang.

2.Jari Kaki

Jari kaki juga menjadi titik rekfleksi kaki. Dengan memijat dengan lembut bagian jari kaki, dapat menghilangkan rasa pegal dan tidak nyaman pada area betis. Tak hanya itu, melakukan pemijatan pada jari kaki bisa meningkatkan fleksibelitas kaki untuk bergerak.

Caranya, setelah masing-masing jari kaki dipijat, genggam seluruh jari kaki dan lakukan gerakan memutar secara perlahan. Gerakan ini bisa silakukan secara berulang untuk bagian kaki lainnya.

3.Tumit Kaki

Pegal-pegal di area betis, dapat diatasi dengan baik melalui refleksi kaki pada bagian tumit. Selain itu, pijatan pada tumit membuat kaki lebih rileks. Biasanya, para terapis akan memusatkan titik refleksi kaki dengan menekan tumit dengan ibu jari. Kemudian, tangan yang lain akan melakukan pijatan lembut pada seluruh kaki.

4.Sisi Kaki di Atas Tumit

Dalam mengatasi permaslahan pegal atau tidak nyaman pada area pinggul, dapat diatasi dengan pijat refleksi kaki pada bagian sisi kaki di atas tumit.

Itulah beberapa titik rafleksi kaki yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah kesehatan. Lakukan refleksi kaku secara rutin dupaya tubuh terasa segar dan siap untuk beraktivitas setiap harinya.

Penulis
Sukma Agung Adi Luwih
Editor
Imam Sarwani

Tags :